Halaman

Selasa, 24 Juli 2018

Tentang Sngkaling Kuliner


Buat kalian pencinta kuliner Indonesia , kunjungan kuliner yang bisa kalian datangi di kota Malang salah satunya adalah Sengkaling Kuliner. Sengkaling kuliner memiliki tempat yang sangat strategis karena terletak di pinggir jalan raya. 
Sengkaling kuliner merupakan tempat yang sangat menarik , karena terdapat food festival serta desai yang modern . Dimana tempat ini dirancang agar pengunjung
dapat nyaman berada di sengkaling kuliner. Di sini juga terdapat area bermain untuk anak-anak dan cocok untuk berfoto bersama keluarga .
Di sengkaling kuliner ini juga menyediakan  beraneka ragam menu berkualitas dengan harga yang masih terjangkau bagi semua kalangan. 
Jadi tunggu apa lagi ? Kalian wajib mengunjungi tempat ini jika berada di kota malang . 

Tentang Bookstore UMM

Booksotre UMM merupakan salah satu toko buku yang terletak di dekat kampus 3 UMM . Bookstore ini merupakan salah satu unit bisnis dari Universitas Muhammadiyah Malang.
bookstore ini menjual berbagai macam buku dari berbagai penerbit. Selain menjual buku, di UMM bookstore ini juga menjual perlengkapan alat tulis sekolah dan kantor. 

Tentang UMM INN


UMM Inn merupakan salah satu hotel yang terletak tidak jauh dari kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang. UMM Inn memiliki fasilitas yang lengkap serta dapat membuat para pengunjung merasa nyaman untuk beristirahat. 
UMM Inn memiliki bangunan yang sangat megah dengan konsep modern dan asri karena ditumbuhi beberapa pepohonan di sekitarnya . Sehingga hal ini dapat menarik pengunjung untuk bersantai dan beristirahat di UMM Inn. 

Tentang Rumah Sakit UMM


Rumah sakit Universitas Muhammadiyah Malang terletak di Jl. Raya Tlogomas No.45 , tidak jauh dari kampus 3 UMM . 
Rumah sakit ini memiliki bangunan yang megah dan memilili fasilitas serta dokter yang kinerja nya sangat baik. Ada beberapa layanan yang disediakan oleh rumah sakit ini , antara lain :

  • Instalasi rawat inap
  • Instalasi rawat jalan 
  • Instalasi gawat darurat
  • Instalasi farmasi
  • Radiologi 
  • Laboratorium
  • Kamar bersalin
  • Kamar bedah 

Keunggulan Jurusan Fisioterapi

Aku mau infoin nih ke kalian tentang keunggulan dari jurusan yang aku pilih di Universitas Muhammadiyah Malang, yaitu jurusan Fisioterapi. Keunggulan pertama dari jurusan ini yaitu memiliki prospek kerja yang baik dan masih sangat dibutuhkan di berbagai daerah, selain itu lingkup kerja seorang fisioterapi tidak hanya di rumah sakit , tetapi bisa dengan mengunjungi rumah-rumah pasien serta membuka praktek sendiri . 

Semoga bermanfaat :)

Tentang Universitas Muhammadiyah Malang

Tentu kalian semua tidak asing dengan Universitas Muhammadiyah Malang bukan ? Universitas ini bahkan menjadi salah satu universitas swasta terfavorit di wilayah Jawa Timur , bahkan diluar wilayah Jawa Timur. 
Banyak hal-hal menarik yang diberikan oleh UMM , sehingga banyak yang berminat untuk mendaftar di kampus putih ini. Universitas Muhammadiyah Malang telah mendapatkan akreditasi A.UMM memiliki bangunan yang sangat luas dan megah dengan fasilitas yang sangat lengkap . Selain itu UMM juga memiliki 3 kampus yang terletak di 3 lokasi berbedadan dan banyak penghargaan yang telah diraih oleh mahasiswa UMM . 
Banyak hal yang membedakan UMM dengan kampus lainnya, antaralain UMM memiliki julukan "kampus putih " hal ini dikarenakan gedung kampus UMM yang memikiki warna dominan putih , selain itu UMM juga memiliki kegiatan Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi yang merupakan kegiatan pembelajaran tentang teknologi internet. Di UMM juga terdapat
kegiatan P2KK yang wajib diikuti oleh mahasiswa baru yang bertujuan untuk membentu kepribadian dan kepemimpinan mahasiswa baru.
Sekian penjelasanku tentang hal - hal menarik yang ada di UMM , semoga bermanfaat yaa.. 

Tips dan Trik kegiatan PATI UMM

Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi (PATI) merumakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Malang . Pelatihan ini ditujukan untuk mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Malang untuk diberikan penjelasan tentang penggunaan teknologi internet. Banyak sekali materi-materi yang diberikan oleh kakak-kakak pembimbing selama kegiatan berlangsung , antara lain materi tentang internet, searching, browsing, browser, e-mail, search engine, dan masih banyak lagi . 
Dalam pelatihan ini , juga diberikan soal-soal evaluasi untuk mengukur pengetahuan kita tentang materi yang telah diberikan . Selain itu , kita juga akan diberikan tugas untuk membuat blog .

Tips dan trik mengikuti PATI UMM

  • Memiliki semangat yang kuat selama mengikuti kegiatan PATI 
  • Datang tepat waktu 
  • Memperhatikan setiap materi yang dijelaskan oleh kakak pembimbing
  • Menggunakan waktu semaksimal mungkin dan tidak menunda-nunda tugas yang telah diberikan oleh kakak pembimbing
Sekian penjelaaan saya tentang kegiatan PATI UMM , semoga bermanfaat untuk kalian yang membaca .